Tuesday, October 25, 2022

5 Penggunaan Simple Present Tense

Penggunaan Simple Present Tense dalam kehidupan sehari-hari

Penggunaan Simple Present Tense – Kamu pasti sering mendengar istilah Tenses (bentuk waktu) dalam pelajaran Bahasa Inggris. Banyak orang menganggap belajar tenses itu rumit dan memusingkan. Jadi, tidak jarang orang menyerah duluan karena mendengar rumus atau struktur kalimat. Padahal tidak serumit itu jika cara belajarnya efektif.

Kali ini, kami mau berbagi materi tentang salah satu tenses, yaitu Simple Present Tense. Materi yang simple alias sederhana, tapi masih ada saja yang keliru cara penggunaannya. Kami akan fokus ke penggunaanya saja ya, tidak akan membahas rumus atau struktur kalimat, supaya kamu sendiri yang akan memahami dan menyimpulkan bagaimana karakter kalimatnya dalam konteks yang berbeda.

Pengggunaan Simple Present Tense


Berikut penggunaan Simple Present Tense dalam kehidupan sehari-hari.

1. Penggunaan Simple Present Tense untuk Habits (kebiasaan)

Contoh: 

  • He drinks tea at breakfast. (Dia minum teh saat sarapan.)
  • She only eats fish. (Dia hanya makan ikan.)
  • They watch television regularly. (Mereka menonton tv secara teratur.)


2. Penggunaan Simple Present Tense untuk Repeated Actions (perbuatan / kejadian yang berulang-ulang)

Contoh:

  • We catch the bus every morning. (Kami naik bus setiap hari.)
  • It rains every afternoon in the rainy season. (Cuaca hujan setiap siang di musim hujan)
  • They drive to Bogor every weekend. (Mereka menyetir/bepergian ke Bogor setiap akhir pekan.)


3. Penggunaan Simple Present Tense untuk General Truth (Kebenaran umum)

Contoh: 

  • Water freezes at zero degrees. (Air membeku pada nol derajat)
  • The Earth revolves around the Sun. (Bumi mengelilingi matahari)
  • The sun sets in the West. (Matahari terbenam di Barat)


4. Penggunaan Simple Present Tense untuk Instructions and Direction (Perintah dan Petunjuk)

Contoh: 

  • Insert the card and enter your pin. (Masukkan kartunya dan masukkan pin kamu)
  • Go straight this road, then turn right then you will see the bank. (Jalan terus, lalu belok kanan kamu akan melihat Bank)


5. Penggunaan Simple Present Tense untuk Fixed Arrangement (janji yang pasti)

Contoh:

  • His mother arrives tomorrow. (Ibunya tiba besok.)
  • Our holiday starts on the 26th March. (Liburan kita mulai tanggal 26 Maret)


Itulah penggunaan Simple Present Tense dalam kehidupan sehari-hari. Semoga kamu faham ya. Jika masih ada yang belum faham silahkan komentar di bawah.

Semangat belajar!


Wednesday, October 19, 2022

Free Download Irregular Verbs

Free Download Irregular Verbs yang Sering Digunakan

Free Download Irregular Verbs - Sebagaimana kita tahu bahwa perubahan Kata Kerja (Verbs) itu ada dua jenis, yaitu Regular Verbs dan Irregular Verbs. Regular Verbs artinya kata kerja beraturan, sedangkan Irregular Verbs artinya kata kerja tidak beraturan. 

Kedua jenis kata kerja tersebut (Regular dan Irregular Verbs) berubah berdasarkan jenis waktu yang digunakan. Orang sering menyebutnya Verb ke-1, Verb ke-2, dan Verb ke-3. Verb ke-1 digunakan dalam bentuk kalimat Simple Present / Future. Verb ke-2 digunakan dalam bentuk kalimat Past. Sedangkan Verb ke-3 digunakan dalam bentuk Past Participle. 

Gambar Free Download Irregular Verbs yang Sering Digunakan


Berikut contoh Regular dan Irregular Verbs dan Contoh Kalimat

Contoh Regular Verb:

V.1 : Study

V.2 : Studied

V.3 : Studied


Contoh Kalimat dengan Regular Verb:

  • We study four lessons in a day.
  • Last night I studied Mathematic for today’s exam.
  • I have studied Japanese for one year.


Dengan melihat contoh diatas bisa disimpulkan bahwa Regular Verbs hanya cukup menambahkan “ed” di akhir kata tersebut pada penggunaan kalimat Past dan Past Participle. Mudah kan? Jadi cukup tahu kata kerja pertamanya saja. 

Lain halnya dengan Irregular Verbs, Perubahan kata dari Verb ke-1 ke Verb ke-2 dan Verb ke-3 tidak beraturan dan tidak ditambah akhiran “ed”.

Contoh Irregular Verbs:

V.1 : Write

V. 2 : Wrote

V.3 : Written 


Contoh Kalimat dengan Irregular Verb:

  • Some of my friends write with their left hand.
  • The teachers wrote the material on the whiteboard this morning.
  • My uncle has ever written a book for students.


Di artikel ini kami hanya akan berbagi daftar Irregular Verbs saja ya. Karena Irregular Verbs penting untuk dikuasai terlebih dahulu daripada Regular Verbs. Silahkan klik link di bawah ini untuk download.

Free Download Irregular Verbs yang Sering Digunakan

Semoga bermanfaat, dan semangat belajar!


Tuesday, October 18, 2022

Contoh Announcement Lisan

Contoh Announcement Lisan di Sekolah


Contoh Announcement Lisan - Kamu pasti sering mendengar dan membaca pengumuman (Announcement) baik berbentuk tulisan atau lisan. Biasanya pengumuman ada di tempat umum yang bisa diakses / didengar oleh banyak orang. Pada umumnya jika di sekolah pengumuman sering ditempel di mading, jika pengumuman itu berbentuk tulisan.

Pengumuman di sekolah bisa bervariasi tergantung isi pengumumannya. Biasanya jenis-jenis pengumuman di sekolah adalah:

  1. Pengumuman acara sekolah
  2. Pengumuman perkumpulan / rapat
  3. Pengumuman pemanggilan siswa
  4. Pengumuman barang hilang

dll

Contoh Announcement Lisan


Berikut contoh Announcement lisan yang bisa kamu adaptasi di sekolahmu.


Contoh Announcement Lisan tentang Acara Sekolah

“This is announcement from Curriculum section. Let us inform to all students that the second class is going to be dismissed due to Counseling program from Indonesian Red Cross. Thus, to all students from 7 to 9 graders please come to the school hall and bring your notebook and pen with you.

Thank you for your attention.”


Contoh Announcement Lisan tentang Perkumpulan

“This is announcement from Chief of English Club. To all member of English Club group 1 are expected to gather in room 10A. We are going to start our weekly agenda in 5 minutes. We highly appreciate your presence in time.

Thank you for your attention.”


Contoh Announcement Lisan tentang Pemanggilan Siswa

“Attention – This is announcement from Students Affairs. To all chief of class please come and see Mr. Muhammad in his office at break time. Please be on time.

Thank you.”


Itu dia sedikit contoh Announcement lisan di sekolah, semoga bermanfaat ya.

Semangat belajar!


Monday, October 17, 2022

Apa Perbedaan House dan Home

Apa Perbedaan House dan Home Beserta Contoh dalam Kalimat

Apa Perbedaan House dan Home – Dalam Bahasa Inggris banyak kata yang memiliki arti yang mirip tapi tidak sama. Sehingga kamu terkadang merasa bingung harus menggunakan kata yang mana pada saat menulis atau bicara. Terlebih jika kita membuka kamus arti satu kata dapat mempunyai beberapa arti dan makna tergantung konteks penggunaannya.

Salah satu contohnya adalah perbedaan House dan Home. Ini mungkin sudah lama menjadi pertanyaan orang. Lalu apa bedanya?

Apa artinya House?

House lebih bermakna pada sebuah bangunan tertentu. Orang biasanya mengacu pada struktur rumah tersebut. Yang biasanya rumah dibangun dengan batu bata dan semen, bisa juga terbuat dari kayu, dan bahan yang lainnya. Berikut contoh penggunaannya dalam kalimat:

“In this block there are ten houses in each side.”

(Di blok ini ada sepuluh rumah di masing-masing sisinya.)

Disini si pembicara hanya memberi tahu jumlah bangunan rumah yang ia lihat di sebuah area tertentu.


Apa artinya Home?

Sementara Home lebih memiliki makna yang dalam. Dimana seseorang atau keluarga tinggal di dalam rumah (house) yang mereka merasa memilki rumah tersebut. Mereka marasa nyaman, cinta dan betah tinggal di rumah tersebut. Jadi kata home lebih ke makna emosional dan perasaan seseorang. Maka dari itu ada istilah “Home Sweet Home”. Contoh dalam kalimat:

“Your house is very nice. But I can’t stay any longer, I need to go home now.”

(Rumah kamu sangat bagus. Tapi aku tidak bisa tinggal lama, aku harus pulang sekarang.)

Disini si pembicara menyebutkan dua kata tersebut, House dan Home. Pada kalimat yang pertama ia memuji rumah temannya secara fisik dengan kata House. Karena rumah itu bukan miliknya dan mungkin tidak ngerasa nyaman jadi ia berkata ingin pulang ke rumah dengan kata Home. Karena di rumahnyalah ia bisa ngerasa nyaman.


Kesimpulan – Perbedaan House dan Home

House lebih cenderung pada makna bangunan rumah tersebut secara fisik.

    Home lebih bermakna yang melibatkan perasaan dan emosional seseorang atau keluarga dimana mereka tinggal di dalamnya.


Kami yakin sekarang kamu sudah faham kan perbedaan House dan Home. Jika tulisan ini bermanfaat silahkan bagikan ke temen-temen kamu ya.

Semangat belajar!


Saturday, October 15, 2022

Apa Arti Kata ACT ON

Apa Arti Kata ACT ON

Apa Arti Kata ACT ON

Apa Arti Kata ACT ON - Kadang sebuah kata dalam Bahasa Inggris itu mempunyai arti lebih dari satu tergantung tujuan konteks kalimatnya. Terlebih kata tersebut muncul bersamaan dengan kata yang lain, otomatis artinya pun akan berbeda lagi. Kata-kata yang semacam ini disebut frase (Phrase).

Pada tulisan ini kami akan memberikan contoh frase kata kerja atau Phrasal Verb. Semoga bisa menjawab rasa penasaran kamu. Mungkin kata ini yang sedang kamu cari, yaitu Arti Kata ACT ON.

Jika kita lihat kata pertamanya adalah ACT yang artinya Bertindak. Sedangkan kata kedua adalah ON yang artinya diatas. Secara arti kata per kata jika disambungkan menjadi 'bertindak diatas', jelas bukan ini arti yang dimaksud.

Arti kata ACT ON itu maksudnya “Take action against something” dengan kata lain bertindak (terhadap sesuatu). Jadi setelah kata on itu harus diikuti oleh objeknya.


Berikut ini contoh arti kata ACT ON dalam kalimat:

  • You must act on your own responsibility.

(Kamu harus bertindak atas tanggungjawab kamu sendiri.)

  • He should act on solving the problem.

(Dia seharusnya bertindak menyelesaikan masalahnya.)

  • We should not only hope and dream, but we should also act on the plan to reach it.

(Kita seharusnya tidak hanya berharap dan bermimpi, kita harus bertindak atas rencananya untuk meraihnya.)

  • I shall certainly act on my dad’s suggestion.

(Aku pasti akan bertindak atas saran ayahku.)


Bagaimana, sekarang sudah faham kan apa arti kata ACT ON? Semoga penjelasan ini bisa menjawab pertanyaanmu ya. 

Jangan lupa share link tulisan ini di sosmed kamu ya. 😊

Semangat belajar!



Friday, October 14, 2022

5 Cara Asik Belajar Bahasa Inggris

5 Cara Asik Belajar Bahasa Inggris

Cara Asik Belajar Bahasa Inggris

Cara Asik Belajar Bahasa Ingris - Kamu yang sedang membaca artikel ini sudah pasti suka Bahasa Inggris kan? Atau mungkin dulunya kamu benci Bahasa Inggris tapi sekarang mulai suka. Tapi kamu masih bingung mau mulai belajar dari mana. Tenang, kami akan berikan bocoran 5 Cara Asik Belajar Bahasa Inggris.

Kaum millennial pasti mengetahui dan menyadari bahwa Bahasa Inggris itu penting untuk mendukung banyak hal dalam kehidupan, mulai dari pendidikan, sosial budaya, bisnis, dan sebagainya. Terlebih lagi untuk para pelajar yang selalu belajar Bahasa Inggris di kelasnya. Tapi bertahun-tahun belajar kok belum ada peningkatan ya?

Nah, di artikel ini kami akan bagikan 5 Cara Asik Belajar Bahasa Inggris agar kemampuan Bahasa Inggris kamu meroket!


Berikut Cara Asik Belajar Bahasa Inggris

1. Belajar Bahasa Inggris dengan Menonton YouTube

Siapa diantara kita yang tidak meng-install aplikasi ini di smarphone nya. Kami yakin, YouTube sudah bisa diakses oleh siapa saja mulai dari anak kecil sampai orang dewasa. Sebagian orang lebih suka menonton berita, sebagian lagi suka menonton hiburan, dan ada yang lebih suka belajar lewat Youtube, dan sebagainya.

Beruntunglah kamu berada di jaman yang serba canggih. Semua serba mudah dan praktis. Termasuk dalam hal belajar bahasa Inggris pun kamu bisa mengandalkan YouTube. Ini hal yang baik.

Ketika kamu masuk ke aplikasi YouTube, hiraukan saja video-video yang ada di halaman utama YouTube. Karna biasanya video yang muncul itu video yang sedang viral dan sifatnya trending topic. Kamu fokus saja mencari chanel pembelajaran Bahasa Inggris. 

Kalo sudah masuk, kamu ketikkan kata kunci “English” di search bar, lalu enter, seketika muncul chanel-chanel yang berhubungan dengan Bahasa Inggris. Disana kamu bisa belajar banyak hal, mulai dari Grammar, Pronunciation, Conversation, dsb. Kalau kamu suka dengan videonya klik Subscribe, agar kamu mendapatkan notifikasi video baru nantinya.

Selain chanel pelajaran Bahasa Inggris, kamu juga bisa mencari chanel dengan konten menarik lainnya misalnya tentang science, history, documentary, dsb. Tapi kontennya yang berbahasa Inggris untuk melatih pemahaman listening kamu supaya selaras dengan ketertarikanmu. Pilih saja chanel yang menurut kamu nyaman untuk ditonton dan mudah dipahami. 

Kelebihan belajar Bahasa Inggris dengan menonton YouTube:

  • Bisa diakses melalui Smartphone atau Laptop / PC
  • Bersifat Audio Visual (lebih menarik)
  • Bisa didownload

Agar cara ini - belajar melalui YouTube - berhasil dan memberi kamu kemajuan dalam penguasaan Bahasa Inggris, kamu harus konsisten dan disiplin dalam menonton (belajar). Minimal kamu menonton video dari chanel favorit kamu satu saja dalam sehari, bisa lebih banyak lagi itu bagus.


2. Belajar Bahasa Inggris dengan Mendengarkan Podcast

Jaman dulu, belajar listening Bahasa Inggris itu mungkin bisa melalui radio atau kaset pita. Sekedar sharing saja, waktu masih jamannya UAN (Ujian Akhir Nasional) di sekolah masih memakai kaset pita sebagai media test Listening Section. Di setiap ruang ujian harus disediakan Tape Player. Seribet itu.

Lain dulu lain sekarang, jaman sudah berubah. Sebagaimana kita tahu kaset pita sudah menjadi barang antik. Radio pun, memang masih exist tetapi mungkin hanya kalangan tertentu saja yang masih setia mendengarkan radio. Kebanyakan orang sekarang lebih senang menonton YouTube atau mendengarkan Podcast.

Ada banyak flatform / aplikasi di smartphone yang bisa kamu download. Ketikkan “Podcast” di Play Store atau Appstore kamu, lalu pilih aplikasi yang menurut kamu nyaman, fokus saja ke satu aplikasi agar belajarnya terarah.

Kelebihan belajar Bahasa Inggris dengan mendengarkan Podcast:

  • Mudah diakses lewat Smartphone
  • Bisa didengkan sambil berjalan / mengerjakan hal lain
  • Bisa bertemu komunitas baru di grup khusus

Semakin sering kamu mendapat input Bahasa Inggris melalui listening, maka akan mempengaruhi gaya / logat kamu berbicara (accent).


3. Belajar Bahasa Inggris dengan Membaca Berita

Dari dua cara di atas bisa disimpulkan kalau menonton YouTube dan mendengarkan  Podcast itu bisa mengasah kemampuan Listening kamu. Perbedaannya adalah kalau YouTube harus sambil ditonton (fokus), dan Podcast lebih fleksibel karna hanya didengarkan.

Lain halnya jika kamu membaca berita yang meningkatkan reading skill kamu. Dalam hal ini beritanya yang berbahasa Inggris ya. Setahu kami ada situs berita lokal yang menggunakan Bahasa Inggris untuk semua konten beritanya. Contohnya adalah The Jakarta Post dan Jakarta Globe. Selain itu ada banyak situs berita asing yang pastinya sudah berbahasa Inggris.

Sebelum era digital secanggih saat ini, jika ingin membaca berita pasti harus membeli atau berlangganan koran. Tetapi sekarang sudah berubah total. Koran sudah berubah bentuk secara digital. Kamu bisa mengakses langsung dari browser andalanmu, atau bisa kamu download di smartphone.

Tantangannya adalah waktu kamu membaca berita terkadang kamu menemukan kata yang asing karna kosa kata yang dipakai biasanya lebih tinggi. Saran kami tidak perlu langsung membuka kamus untuk mencari artinya, fokus saja dulu membaca sampai satu paragraf atau sampai akhir berita. Biasanya kamu akan bisa mengira-ngira arti kata asing tersebut di fikiran kamu. Kalau sudah selesai membaca baru bukalah kamus. Cari arti kata yang tadi kamu tidak tahu untuk memastikan artinya.

Tips tambahan dari kami, tidak perlu semua judul beritanya kamu baca. Sesuaikan saja dengan kesukaanmu. Mungkin kamu gemar olahraga, maka yang dibaca adalah berita olahraga. Jika kamu menyukai dunia teknologi maka bacalah berita teknologi, agar membaca berita tidak membosankan.

Kelebihan belajar Bahasa Inggris dengan membaca berita:

  • Mengasah kemampuan reading
  • Menambah kosa-kata baru
  • Menambah wawasan pengetahuan


4. Belajar Bahasa Inggris dengan Mencari Pen Pal

Sewaktu surat-menyurat sangat popular di jamannya, kebanyakan orang berkomunikasi dengan teman jauh biasanya melalui surat yang dikirim lewat kantor Pos. Istilah yang popular waktu itu Sahabat Pena atau dalam Bahasa Inggris adalah Pen Pal

Tetapi, keberadaan surat-menyurat saat ini sepertinya sudah hampir tidak ada sejak sosial media semakin populer. Bagaimana tidak, surat itu membutuhkan waktu berhari-hari bahkan berminggu-minggu untuk sampai ke tangan penerima. Sedangkan sosial media itu praktis dan cepat dalam hitungan detik.

Nah, ngomong-ngomong soal sosial media ada loh aplikasi yang bisa dijadikan media belajar Bahasa Inggris sekaligus untuk mencari sahabat pena. Meskipun Namanya sahabat pena tetapi kamu tidak perlu menulis surat menggunakan pena. Ada sejumlah aplikasi yang bisa kamu download di smartphone kamu dengan kata kunci Pen Pal.

Kalau kamu sudah mendapatkan aplikasi Pen Pal yang cocok untuk kamu, saatnya mencari teman. Tips dari kami, jangan mencari teman lokal tapi carilah teman dari negara lain yang berbahasa Inggris. 

Kamu bisa mulai menyapa orang yang mau dijadikan teman belajar. Kenalkan nama kamu siapa, asal dari mana, dan sebagainya. Disitulah kamu bisa mendapatkan banyak pelajaran Bahasa Inggris yang kebanyakan tidak diajarkan oleh guru di kelas. Karna kamu sedang mengobrol dengan native speaker yang Bahasa Inggrisnya natural, tidak dibuat-buat.

Kelebihan Belajaran Bahasa Inggris dengan Mencari Pen Pal:

  • Interaktif
  • Jadi banyak teman / relasi
  • Melatih kemampuan writing (dengan diketik)
  • Melatih kemampuan speaking (dengan voice message / call)
  • Memperkaya wawasan tentang sosial budaya


5. Belajar Bahasa Inggris dengan Mengobrol dengan Bule

Sampai kita di cara terakhir, yaitu mengobrol dengan bule. Ini cara optional ya, karna tidak semua orang bisa bertemu bule. 

Biasanya bule bisa kita temui di tempat-tempat wisata. Karna biasanya meraka datang ke negara kita untuk pelesir. Selain itu pasti ada saja bule yang punya tujuan khusus datang ke negara kita seperti business professional yang sedang bekerja.

Nah, kalau kamu sedang ada di tempat wisata dan kebetulan ada bule yang mungkin bisa kamu ajak ngobrol maka jangan sia-siakan kesempatan. Karna tujuan inti dari belajar Bahasa itu lebih banyak digunakan untuk berkomunikasi kan?

Topik yang bisa kamu jadikan bahan obrolan dengan bule bisa beragam. Sebenarnya mengobrol dengan bule tidak perlu lama-lama ya, karna khawatir mengganngu waktu dia juga. Mulailah terlebih dahulu dengan menyapa, berkenalan, sedikit basa-basi. Hanya sekedar say hello, small talk juga sudah lumayan agar kita terbiasa mengobrol bahasa Inggris langsung, tidak cuma jago teori.

Kelebihan belajar Bahasa Inggris dengan mengobrol dengan bule:

  • Gratis
  • Melatih rasa percaya diri
  • Melatih listening dan speaking
  • Menambah kenalan dan wawasan


Itu dia 5 Cara Asik Belajar Bahasa Inggris versi kami. Semoga tulisan ini bermanfaat untuk kamu yang mau memulai belajar Bahasa Inggris dengan cara yang asik.

Selain cara-cara diatas mungkin kamu mempunyai cara belajar bahasa Inggris yang lebih asik dan keren, silahkan share di kolom komentar ya, agar kami dan pembaca lain sama-sama belajar.

Jangan lupa share link tulisan ini ke teman-teman kamu di sosmed ya jika kamu suka dengan kontennya. 

Semangat belajar! 

Cara Belajar Bahasa Inggris dengan Listening

Cara Belajar Bahasa Inggris dengan Listening Cara Belajar Bahasa Inggris dengan Listening – Untuk memiliki kemampuan Bahasa tertentu seorang...